SIDIKALANG.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Dairi nomor urut dua, Eddy Keleng Ate Berutu-Depriwanto Sitohang (Eddy-Depri) menggelar kampanye di lapangan sepakbola Tanjung Beringin, Kecamatan Sumbul, Kamis (14/11/2024).
Walau diguyur hujan, ribuan masyarakat Kecamatan Sumbul antusias mengikuti jalannya kampanye bertajuk hiburan rakyat tersebut.
Baca Juga:
Momen Hantaru 2024, Disbimarta Jawa Barat Beri Penghargaan Kota Bekasi
Hiburan rakyat di Tanjung Beringi, sebagaimana di kecamatan lain sebelumnya, dimeriahkan artis Ibukota dan artis daerah seperti Posan Tobing, Tio Fanta Pinem, Duo Naimarata, Jamila Sister dan Ajari Trio.
Beberapa tokoh yang tampak hadir diantaranya, mantan Bupati Dairi 2 periode KRA Johnny Sitohang Adinegoro, Ketua DPC PDI Perjuangan Dairi Resoalon Lumbangaol, tokoh masyarakat Refer Harianja, H. Dunggar Angkat, Tumpu Capah dan Aslim Padang.
Juga, kader PDI Perjuangan yang terpilih menjadi anggota DPRD Dairi dari Daerah Pemilihan (Dapil 4) yang meliputi Kecamatan Sumbul, Pegagan Hilir dan Silahisabungan yaitu Halvensius Tondang, Ferry Marlinton Sinaga dan Verri Sidebang.
Baca Juga:
Pemkot Bekasi Raih Juara 3 Penilaian Kinerja Penyelenggaraan Tata Ruang di Hantarau Jabar 2024
Dalam orasinya, Halvensius Tondang mengatakan bahwa Eddy-Depri telah berpengalaman dalam kerja-kerja pembangunan daerah dan membuka komunikasi politik yang baik dan sehat dengan semua elemen pemerintahan.
"Kami melihat dan merasakan bahwa Dairi lebih baik. Maka kami menghimbau kepada masyarakat Sumbul, Pegagan Hilir dan Silahisabungan terutama pemilih saya, Ferry Sinaga dan adinda Verri Sidebang, ayo kita pilih Eddy Depri, nomor dua dan jemput kemenangan di TPS," kata Halvensius.
Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Dairi Resoalon Lumbangaol kembali menegaskan tugas yang diperintahkan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, bahwa seluruh anggota legislatif terpilih dari PDI Perjuangan di DPRD Dairi, untuk memenangkan pasangan Eddy-Depri di dapil masing-masing.
"Saya tegaskan kepada anggota dewan kami di dapil 4 ini. Pasangan Eddy-Depri harus unggul di sini. Apalagi kami tahu TPS mana aja suara kalian itu, di TPS itu kita harus menang. Kalau disini kita kalah, ingat, kami bisa sanksi kalian," kata Resoalon.
Kampanye Eddy-Depri di lapangan bola Tanjung Beringin, Kecamatan Sumbul, Kamis (14/11/2024) [WahanaNews/ist]
Sementara tokoh masyarakat Refer Harianja dalam orasinya menjelaskan pada masyarakat Sumbul dan sekitarnya bagaimana memilih pemimpin yang tepat.
Menurutnya, kepala daerah, eksekutif, harus yang terkoneksi dengan legislatifnya di daerah.
"Sehingga berdampak pada percepatan kemajuan daerah tersebut, khususnya Kecamatan Sumbul dan seluruh dapil 4 Kabupaten Dairi ini," kata Refer.
Ia juga menitik beratkan bahwa pemimpin harus punya nasab keturunan pemimpin.
"Pak Eddy Berutu kita ketahui kakak beradik pemimpin daerah dan legislator di provinsi, dan Pak Depri Sitohang anak dari Bupati Dairi dua periode KRA Jhonny Sitohang. Lagi pula, beliau anggota legislatif dua periode," jelas Refer.
Dalam kesempatan itu, Calon Wakil Bupati (Cawabup) Depriwanto Sitohang dalam orasinya menyampaikan kedekatannya dengan Halvensius Tondang.
"Kami udah biasa sama Pak Halvensius ini di sidang dewan. Kalau dibedah, kami ini sudah paham kali merumuskan anggaran di sidang dewan sana," ungkap Depriwanto.
"Makanya kami sudah mengetahui mana yang prioritas untuk rakyat, dan gimana merealisasikan percepatan pembangunan di Kabupaten Dairi. Betul ketua?" tanya Depriwanto kepada Halvensius, diiyakan Halvensius.
"Jadi amang inang, jangan ragu lagi sama pasangan Eddy-Depri, yang berpengalaman, yang mampu bergerak cepat," lanjut Depriwanto.
Adapun Calon Bupati (Cabup) Eddy Keleng Ate Berutu mengapresiasi kehadiran masyarakat dalam kampanye itu.
Ia mengapresiasi hiburan rakyat di Sumbul dengan memberikan undian berhadiah berupa botol minuman cantik. Hal ini di lakukan dalam upaya kampanye edukatif, mengajak masyarakat memanfaatkan gadget masing-masing.
Ditengah ramainya generasi muda yang hadir, hal inovasi berupa pemanfaatan smartphone sangat di gandrungi. Dan ini menjadi penarik dalam hiburan rakyat bersama Eddy-Depri, yang berdampak strategis untuk pemilih pemula.
"Kami akan terus menunjukkan inovasi baru. Jadi pesan saya, jangan beli kucing dalam karung," kata Eddy.
"Periksa rekam jejaknya. Pastikan diantara itu pasangan mana yang berpengalaman. Kami pasangan nomor urut 2 pernah bekerja untuk Dairi. Kalaupun ada yang tertinggal, di periode kedua kita tuntaskan yang tertinggal," tegas Eddy.
Ditengah guyuran hujan, acara tetap berlangsung dengan meriah. Penampilan artis ibukota menghibur masyarakat yang hadir. Acara diakhiri dengan simulasi pencoblosan tanda gambar calon Bupati dan Wakil Bupati, juga Gubernur dan Wakil Gubernur.
[Redaktur : Andri Festana]