Tidak hanya gempa bumi, Lewi juga menambahkan bahwa Sumut juga memiliki sisi bencana dari cuaca dan iklim. Salah satunya banjir yang terjadi beberapa hari lalu di Medan. Selain itu, iklim yang dipengaruhi oleh fenomena El Nino dan La Nina dengan ditambah potensi kebakaran hutan.
Karenanya, menurut Lewi, kegiatan dimaksud sangat baik untuk menjalin kembali sinergitas dan kebersamaan untuk penganggulangan bencana.
Baca Juga:
Wabah Rabies Tewaskan 91 Orang di Pulau Timor, Meluas ke Timor Leste
"Sumut mungkin cukup lengkap memiliki bencana dari segi kebumian, jadi harus dipatenkan lagi bagaimana penanggulangannya," ujar Lewi.
Adapun BMKG Sumut, menjalin kerjasama dalam upaya untuk penanggulangan bencana.Kerjasama itu sekaligus bisa meningkatkan kapasitas pengamat BMKG dalam bidang kebumian, terutama yang menimbulkan bencana dan bagaimana cara berkomunikasi dengan stakeholder.
Selain itu, sinergitas antar instansi yang menjadi rekan BMKG lebih terjaga dan terjalin baik. [gbe]