Sementara Kadis Kominfo Aryanto Tinambunan menyampaikan pentingnya pemahaman teknologi dan coding di zaman digital.
Menurutnya, coding dianggap perlu karena semua kehidupan akan mengarah ke sana. Coding juga dianggap penting dalam merangsang otak dalam menyelesaikan masalah rumit menjadi lebih sederhana.
Baca Juga:
Junta Militer Myanmar Umumkan Gencatan Senjata Sementara Pascagempa Mematikan
Kadis Pendidikan Fatimah Boang Manalu mengajak guru peserta pelatihan menjadi champion dan duta dalam implementasi coding.
Fatimah menjelaskan program prioritas seperti merdeka belajar, guru penggerak, dan kurikulum lain yang diinisiasi oleh Kemendikbud merupakan upaya dalam mewujudkan pendidikan berkualitas berbasis teknologi di seluruh Indonesia termasuk Dairi, yang sejalan dengan program pemerintah daerah yakni Dairi Cerdas.
"Kita dari Dinas Pendidikan Kabupaten Dairi turut andil dalam mempersiapkan Dairi Unggul dari bidang pendidikan melalui pemanfaatan teknologi dan pembelajaran digitalisasi pendidikan," kata Fatimah. [gbe]