SIDIKALANG.WAHANANEWS.CO, Sidikalang - Wakil Bupati (Wabup) Dairi Wahyu Daniel Sagala bersama anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Alfriansyah Ujung, dan pihak terkait, kembali melakukan kunjungan ke pasar tradisional Sumbul, Selasa (22/4/2025).
Keterangan Diskominfo Dairi, kunjungan Wabup itu merupakan kunjungan yang keempat kali, untuk penertiban pasar. Dilakukan setiap hari Selasa, dimulai sejak tanggal 25 Maret hingga 22 April 2025.
Baca Juga:
Kisah Mencekam di Depan Polsek: Wanita Dikeroyok, Polisi Malah Merekam
Kegiatan ini adalah rangkaian penertiban pasar sumbul yang sudah dilaksanakan sejak pukul 05.00 Wib. Wabup Dairi bersama pimpinan OPD sudah berada dipasar Sumbul untuk memastikan kegiatan pasar dapat berjalan lancar dan tertib.
Wabup dan rombongan disambut Dirut PD. Pasar Jhon Tony Sidabutar beserta segenap Pengurus PD. Pasar.
Wahyu mengecek kondisi pedagang yang berada di dalam Balairung Pasar Sumbul, juga menyempatkan diri untuk membeli komoditi pertanian yang di jual di dalam balairung itu.
Baca Juga:
Swiss Melawan Jet Siluman, Ini Alasan Rakyat Menolak F-35 dari Amerika
Wahyu memastikan para pedagang dapat berjualan dengan nyaman dan komoditi serta produk usaha daerah memiliki kualitas yang baik dan semua pelayanan kepada masyarakat di pasar Sumbul dapat terakomodir dengan baik.
Masyarakat diharapkan tetap tenang dan tidak perlu khawatir akan lonjakan harga bahan pokok dan komoditi pertanian.
"Kegiatan ini harus rutin di lakukan untuk penertiban proses jual beli jangan di luar balairung, kita fasilitasi semua pedagang, kita akan isi kegiatan yang positif di dalam balairung pasar," katanya.